Donor Darah

Kegiatan Sosial Melalui Aksi Donor Darah
PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero)
Jakarta, (11/11/2014) – Sebagai bentuk kepedulian antara sesama, PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) mengadakan kegiatan sosial melalui aksi donor darah yang di ikuti oleh pegawai PT PPI (Persero) dan sejumlah tenant Wisma ITC yang tampak antusias berpartisipasi dalam kegiatan donor darah kali ini.Kegiatan ini merupakan donor darah ke 4 (empat) pada tahun 2014 dandilakukan secara rutin setiap 3 bulan, sejak PT. Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) terbentuk yaitu tahun 2003.
Kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh PT PPI (Persero) merupakan sebagai kepedulian perusahaan akan pentingnya donor darah untuk memenuhi kebutuhan darah di Indonesia, guna membantu masyarakat dalam memperoleh bantuan darah.
Sebanyak 60 kantong darah berhasil terkumpul pada acara donor darah yang dilaksanakan PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero), di Aula lantai 2 Gedung Wisma ITC, Jakarta. Kegiatan ini diselenggarakan atas kerjasama PT PPI (Persero) dengan Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta. Pada kegiatan donor darah kali ini tercatat sebanyak 72 orang yang mendaftarkan diri dan sebanyak 12 orang tersebut dinyatakan oleh tim dokter tidak dapat mendonorkan darahnya dikarenakan kondisi fisik ataupun kadar hemoglobin yang tidak memenuhi ketentuan, karena terlalu tinggi atau terlalu rendah.
Palang Merah Indonesia (PMI) sangat berterima kasih dan memberikan apresiasi yang tinggi terhadap seluruh partisipan yang telah hadir dan mau mendonorkan darahnya. Khususnya pada PT PPI (Persero) atas terselenggaranya kegiatan positif seperti donor darah ini, diharapkan agar bisa terus ditingkatkan dan rutin diikuti dari tahun ke tahun.